Rekomendasi 4 Galeri Seni di Jakarta dengan Koleksi Karya Ciamik

Ditulis oleh: Admin, 22 Des 2024

Rekomendasi 4 Galeri Seni di Jakarta dengan Koleksi Karya Ciamik

Selain penikmat seni, wisatawan juga bisa mengunjungu museum seni sebagai referensi liburan seru. Simak rekomendasi galera seni di Jakarta dengan koleksi ciamik ini!

Mengunjungi galeri seni belakangan menjadi salah satu tren yang digemari anak muda. Tak hanya untuk sekadar menikmati karya ciamik, pengunjung juga bisa mengabadikan momen sambil berfoto untuk mendapatkan hasil estetik.

Sebagai salah satu kota besar di Indonesia, Jakarta mempunyai banyak pilihan galeri seni yang dapat kamu kunjungi untuk mengisi waktu luang. Lebih dari itu, galeri seni juga kini menjadi sarana edukasi untuk mengenal dunia seni lebih dalam lagi.

Nah, apa kamu sudah punya referensi untuk mengunjungi galeri seni di akhir pekan ini? Yuk, simak ulasan mengenai daftar galeri seni di Jakarta pada artikel ini!

Daftar Galeri Seni di Jakarta

Mulai dari galeri seni dengan koleksi karya bersejarah sampai dengan seni kontemporer, berikut ini rekomendasi galeri seni yang bisa kamu kunjungi di Jakarta:

1. Galeri Nasional Indonesia

Sumber: ANTARA

Rekomendasi galeri seni di Jakarta pertama yang dapat menjadi pilihan untuk dikunjungi adalah Galeri Nasional Indonesia. Galeri seni yang terletak di Gambir, Jakarta Pusat itu biasa menjadi tempat pameran seni rupa dari para seniman Indonesia hingga mancanegara.

Ada dua jenis pameran yang bisa kamu kunjungi saat datang ke Galeri Nasional Indonesia, yaitu pameran tetap dan pameran temporer yang diadakan dalam periode tertentu. Kedua pameran ini mempunyai koleksi berbeda dari banyak seniman.

BACA JUGA: Kegiatan Seru di Nusa Penida, Kunjungi Tempat Wisata Populer Ini

2. Museum MACAN

Pilihan selanjutnya ada Museum MACAN yang berada di daerah Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Walau menggunakan nama binatang, namun galeri seni ini diisi oleh berbagai macam karya seni modern dan kontemporer lokal hingga internasional.

Datang ke Museum MACAN, kamu bisa menemukan banyak karya seni mulai dari seni instalasi sampai dengan lukisan. Selain menikmati keindahan karyanya, pengunjung juga bisa mengabadikan momen sambil berfoto-foto di tempat ini.

3.  MoJA Museum

Sumber: Radar Malioboro

Pilihan selanjutnya adalah MoJA Museum yang berada di Komplek Gelora Bung Karno. Berbeda dengan konsep museum pada umumnya, MoJA Museum menghadirkan galeri seni dengan konsep interaktif yang menawarkan pengalaman berbeda.

Tak hanya sekadar menikmati pameran di 14 ruang foto berbeda,  pengunjung juga bisa menikmati wahana lainnya yang tersedia di tempat ini. Adapun beberapa wahana yang ditawarkan antara lain roller skate rink (RoJA by MoJA), MoPAINT, dan Golf by MoJA.

 4. Art:1 New Museum

Menawarkan konsep museum kontemporer, Art:1 New Museum menghadirkan lebih dari 2.500 koleksi karya dari para seniman berbagai genre mulai dari modern sampai dengan kontemporer. Selain lukisan, ada juga patung dan karya instalasi lainnya yang bisa kamu temukan di galeri seni.

Art1: New Museum terbuka untuk umum dan dapat dikunjungi tiap Selasa-Minggu mulai pukul 10.00 -18.00 WIB. Adapun lokasinya  berada di Jalan Rajawali Selatan Raya No.3, Gunung Sahari, Jakarta Pusat.

Indonesian Contemporary Art & Design

Berlokasi di Grand Kemang Hotel, kamu juga bisa menikmati pameran seni di Indonesian Contemporary Art & Design (ICAD) yang berlangsung mulai tanggal 10 Oktober - 10 November 2024. Datang ke pameran temporer ini, kamu bisa menemukan koleksi seni dan desain mulai dari desain interior, desain produk, dan arsitektur.

Ada lima kategori karya yang dipamerkan di Indonesian Contemporary Art & Design mulai dari Special Appearance, In  Focus, Featured, Open Submission, dan Collaboration. Kategori karya itu pun berasal dari para seniman mulai dari seniman kontemporer senior hingga kreator muda.

Pada tahun penyelenggaraan 2024 ini, Indonesian Contemporary Art & Design juga masuk ke dalam event unggulan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melalui program Karisma Event Nusantara (KEN).

Nah, itulah beberapa pilihan galeri seni di Jakarta yang bisa kamu kunjungi untuk mengisi waktu luang. Ingin menyaksikan keseruan event KEN secara langsung? Supaya nggak ketinggalan event TOP KEN seru lainnya, intip juga akun media sosial Karisma Event Nusantara di Instagram: @karismeventnusantara, TikTok: @karismaeventnusantara, dan Facebook Karisma Event Nusantara untuk informasi event paling update di daerahmu!

Yuk, ajak sahabat dan keluarga liburan #DiIndonesiaAja. Nikmati dan saksikan berbagai macam keunikan budaya serta keindahan alam sambil ikut memajukan ekonomi lokal lewat berbagai event Indonesia yang menarik!

#CeritaKEN

Aneka Karya dari 74 Seniman Ditampilkan dalam Indonesian Contemporary Art and Design
Aneka Karya dari 74 Seniman Ditampilkan dalam Indonesian Contemporary Art and Design

Indonesia Contemporarty Art and Design (ICAD) hadirkan pameran seni dan instalasi dari 74 seniman yang memukau dengan ragam karya menarik.

Baca Selengkapnya
Icip-icip Aneka Dessert Bertemakan Alam di Jakarta Dessert Week
Icip-icip Aneka Dessert Bertemakan Alam di Jakarta Dessert Week

Penyelenggaraan Jakarta Dessert Week pada tahun ini merupakan yang ke-6 kalinya sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2019.

Baca Selengkapnya
Mengenal Jenis Rapai, Kesenian Perkusi Tradisional Khas Aceh
Mengenal Jenis Rapai, Kesenian Perkusi Tradisional Khas Aceh

Salah satu kesenian yang populer di masyarakat Aceh adalah Rapai. Alat musik ini sudah ada sejak abad ke-11 dan diciptakan oleh Syekh Ahmad bin Rifa’i yang merupakan pendiri dari tarekat Rifa’iyyah.

Baca Selengkapnya
Menyaksikan Prosesi Adat Kajang dan Berlayar dengan Kapal Pinisi di Festival Pinisi XIV
Menyaksikan Prosesi Adat Kajang dan Berlayar dengan Kapal Pinisi di Festival Pinisi XIV

Festival Pinisi XIV merupakan event yang dilangsungkan untuk memperkenalkan keanekaragaman budaya dan potensi daerah Bulukumba. Pada tahun 2024 ini, penyelenggaraan Festival Pinisi XIV berlangsung pada tanggal 6-8 September 2024 di Pantai Merpati, Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya